Skip to main content
Announcement

Peningkatan Belajar Bahasa Korea Sangat Diminati?

Lidwina Cheon Indonesia – 27 Januari 2023, 10.00 WIB

Bahasa Korea menjadi salah satu bahasa yang pertumbuhannya cepat di dunia. Hal ini di pengaruhi oleh ramainya para penggemar K-Pop dan Drama Korea, sehingga minat masyarakat dalam mempelajari bahasa Korea pun mengalami peningkatan.

Peningkatan dari pengenalan bahasa Korea berkat ‘Korean wave’ atau ‘hallyu‘ yaitu penyebaran budaya Korea secara internasional. Negara ini telah menjadi raksasa budaya internasional.

Pemerintah Korea berhasil mengupayakan ekspor bahasa dan budaya Korea melalui berbagai cara. Melalui industri hiburan kreatif (musik, drama, perfilman), kuliner, gaya hidup, penyebaran bahasa serta budaya Korea begitu cepat.

Belajar bahasa Korea dapat meningkatkan kemahiran dalam berbahasa. Dari mempelajari bahasa ini dapat membuka jalan bagi pemahaman yang lebih baik tentang kehidupan Korea.

Tingginya minat dunia untuk mempelajari bahasa Korea dan mengenal lebih jauh budaya Korea menunjukkan peningkatan di setiap tahunnya.

Gimana nih Chingu, tertarik juga untuk mempelajari bahasa Korea?

Hmm… Sembari mempelajarinya, jajan makanan Korea di Cheon menarik loh!

Leave a Reply